Pengaruh Program Diklat, Motivasi Kerja Dan Budaya Organisasi Terhadap Kinerja Karyawan Pada Bank Bpd .... (Ket : Y= Kinerja Karyawan, X1 = Program Diklat , X2 = Motivasi, X3 = Budaya Organisasi ) (84)

Kondisi perbankan yang akhir-akhir ini masih sulit diprediksi, memaksa setiap manajemen bank untuk menetapkan berbagai langkah dan kebijakannya dengan lebih seksama agar setiap target yang telah ditentukan dapat dicapai dengan baik. Dua hal pokok yang sangat dominan mempengaruhi kebijakan perbankan secara umum adalah adanya perkembangan Non Performing Loan yang cenderung semakin meningkat tajam dan adanya indikasi Negative Spread yang hampir-hampir sukar dihindari operasional perbankan. Dalam kondisi seperti demikian, maka sangat diperlukan sekali suatu performance karyawan dalam meningkatkan produktivitas kerja yang pada akhirnya menimbulkan motivasi kerja tersendiri bagi karyawan melalui adanya pandangan kesamaan akan budaya organisasi, serta program diklat yang baik. Hal ini dimaksudkan dan bertujuan dalam mengantisipasi berbagai kesulitan dalam menyesuaikan dengan berbagai kebijakan yang harus ditempuh guna mencapai suatu kategori bank yang baik.

            Penelitian ini dilakukan untuk mengetahui sejauh mana pengaruh dari variabel program diklat, motivasi kerja dan budaya organisasi dalam peningkatan kinerja karyawan. Penelitian ini bersifat verifikatif dan deskriptif yang dilakukan di BPD Kaltim. Populasi dalam penelitian adalah para karyawan BPD Kaltim pada bagian pemasaran, kredit dan costomer service. Pengambilan sampel dilakukan dengan metode proporsional stratified random sampling, dan Tehnik analisis data yang digunakan adalah regresi linier berganda (multiple linier regression).

            Hasil penelitian menunjukkan variabel program diklat, motivasi kerja dan budaya organisasi secara bersama-sama mempengaruhi kinerja karyawan di BPD Kaltim. Dan secara umum budaya organisasi merupakan faktor yang sangat penting terhadap peningkatan kinerja karyawan di BPD Kaltim, karena budaya organisasi di BPD Kaltim telah menjadi sistem yang mendorong meningkatkan kinerja karyawan.
­­­­­­­­­­­­­­­­­_____________________
­­­­­­­­­­­­­­­­­Kata kunci : Program diklat, motivasi kerja, budaya organisasi, kinerja karyawan

Klik Download Untuk mendapatkan File Lengkap

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Download Tesis Gratis

Cara Seo Blogger